Panduan Amalan dan Tips Jaga Stamina di Bulan Puasa

0

 

Sumber gambar: Pexels/Thirdman

Seiring berjalannya waktu, bulan suci Ramadan akan berakhir, maka umat Islam berlomba-lomba mencari pahala dengan cara memperbanyak amalan. Di bulan suci ini, umat Islam tidak hanya menahan lapar dan haus, tetapi juga menahan hawa nafsu dan segala sifat buruk pada diri. Oleh karena itu, hendaknya mukminin menjaga stamina tubuh dan banyak melakukan amalan baik untuk merawat rohani. Berikut beberapa amalan serta tips menjaga stamina saat berpuasa yang bisa diterapkan di bulan suci saat ini.

Amalan-amalan di bulan puasa yang dapat dikerjakan, yaitu:

1. Membaca Al-Quran

Hal ini termaktub dalam QS. Al-Baqarah ayat 185

“Bulan Ramadhan adalah bulan diturunkannya Al-Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu, dan pembeda (antara yang benar dan yang batil)”

Allah menegaskan pentingnya kaitan bulan Ramadan dengan Al-Quran, maka sudah jadi kebiasaan bagi kaum muslimin untuk mengkhatamkan Al-Quran sebanyak 30 Juz di bulan Ramadan. Biasanya di pondok pesantren, para santri melakukan tadarus Al-Quran selama 1 jam, setiap selesai salat Isya. Akan tetapi, mengkhatamkan Al-Quran juga bisa dilakukan secara pribadi. Kalau kamu kesulitan mengkhatamkan Al-Quran bisa dengan cara membagi halaman Al-Quran untuk dibaca setiap selesai salat.

2. Salat Tarawih

Menurut Imam Ibnu Katsir, salat tarawih berjamaah pertama kali dilakukan pada masa Khalifah Umar bin Al-Khattab. Salat tarawih juga menjadi rutinitas yang dilakukan kaum muslimin setelah salat Isya selama bulan Ramadan. Salat tarawih dilakukan di masjid secara berjamaah dan diselingi ceramah keagamaan yang disampaikan oleh imam salat. Namun, bisa juga dilakukan sendiri di rumah.

3. Bersedekah

Rasulullah Shallahu Alaihi Wasallam bersabda:

“Sebaik-baik sedekah adalah sedekah yang dikeluarkan saat Ramadhan." (Hadits Riwayat Tirmidzi).

Para sahabat nabi pun terkenal sebagai orang-orang yang gemar bersedekah, Sayyidah Asma binti Abu Bakar, menurut putranya, Abdullah bin Zubair, dikenal gemar bersedekah sampai tidak mengumpulkan sesuatu untuk hari esok. Tak hanya itu, Abdurrahman bin Auf juga dikenal dengan kedermawanannya menyumbang dua ratus ukiyah emas untuk membiayai perang Tabuk melawan pasukan Romawi. Hal yang dilakukan sahabat nabi tersebut bisa menjadi teladan bagi umat Islam agar menyisihkan sebagian hartanya untuk bersedekah. 

Setelah memahami amalan-amalan yang bisa kita lakukan saat bulan Ramadan, berikut adalah tips-tips menjaga kesehatan saat berpuasa:

1. Banyak minum air putih

Memperbanyak minum air putih bermanfaat mencegah dehidrasi saat berpuasa. Di bulan puasa, minum air putih minimal sebanyak 8 gelas per hari. Menurut Dokter Aru Ariadno dari RS Brawijaya Depok, polanya adalah dua gelas pada waktu berbuka, dua gelas setelah salat tarawih, dua gelas sebelum tidur, dan dua gelas di waktu sahur. 

2. Makan yang berserat

Makan makanan berserat dan berprotein tinggi dapat membantu mengurangi rasa lapar dan mengurangi beberapa efek samping seperti pusing dan lainnya.

3. Hindari makan banyak saat berbuka puasa

Makan banyak saat berbuka dapat menyebabkan mual dan kembung. Sebaiknya, saat berbuka puasa diawali dengan makanan ringan dulu, lalu dilanjut makanan berat setelah salat.

4. Olahraga

Puasa bisa diselingi dengan olahraga ringan seperti jalan kaki, yoga ringan, dan bersepeda. Ini bertujuan menjaga tubuh tetap sehat. Olahraga di bulan Ramadan hendaknya dilakukan menjelang berbuka puasa agar tubuh tidak terasa lelah.

5. Mengonsumsi suplemen

Mengonsumsi suplemen sangat penting saat sahur atau berbuka puasa, karena hal tersebut bermanfaat untuk mengganti vitamin yang hilang dan mengatasi kekurangan vitamin.

Demikian beberapa amalan yang bisa diterapkan setiap hari dan tips menjaga kesehatan saat berpuasa. Selamat berpuasa bagi yang menjalani, semoga Allah menerima puasa dan ibadah kita di bulan suci ini.

Penulis: Durrotul Inayah & Restu Dimas Prasetya

Editor: Intan


Tags

Posting Komentar

0Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Situs web kami menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman anda! Learn More
Accept !