Sambut Mahasiswa Baru, Dema Gelar Seminar Kepenulisan

0

Rabu, 4 September 2019, Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Adab dan Humaniora mengadakan Seminar Kepenulisan Makalah. Program ini mendapatkan antusiasme dari Mahasiswa baru Fakultas Adab dan Humaniora. Kegiatan tersebut berlokasi di lantai 4 gedung Multimedia atau C2 FAHUM. Acaranya  yang dimulai pukul 09.00 WIB hingga pukul 11.30 WIB tersebut berjalan dengan lancar.

"Alasan diadakan kegiatan ini ialah untuk Memberikan fasilitas kepada teman teman mahasiswa baru untuk proses mereka dalam perkuliahan. Selain itu kegiatan seminar kepenulisan ini bisa menjadikan pribadi yang lebih pandai dalam menulis, bisa mengembangkan karya tulis apapun sehingga karya karyanya bisa dimuat diberbagai media." Ujar Imamaul Muttaqin selaku ketua DEMA.

"Acara berjalan dengan  lancar dan berharap kegiatan ini bisa membawa dampak yang lebih baik lagi kepada para mahasiswa khususnya mahasiswa baru, karena kegiatan ini salah satu pengenalan perihal keduniaan kampus, yang notabennya masa perkuliahan yang akan dihadapkan oleh penulisan makalah." Tutur Sirojurroyan selaku ketua pelaksana. Acara tersebut mendapat respon baik dari peserta. Salah satunya yakni Retno Riski Amalia, mahasiswa baru prodi SPI (Sejarah Peradaban Islam) yang mengaku merasa terbantu atas diadakannya kegiatan ini. (lh)
Tags

Posting Komentar

0Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Situs web kami menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman anda! Learn More
Accept !