Sambut Ramadhan, Dema Gelar Khatmil Qur'an

0
Acara Khatmil Qur’an di gedung C2 lantai 2 Fahum

Selasa, 30 April 2019, Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Adab dan Humaniora telah mengadakan acara Khatmil Qur’an yang diikuti oleh warga Fahum. Acara ini berlangsung pukul 08.15 hingga pukul 12.40 WIB. Kegiatan tersebut diselenggarakan di gedung C2 lantai 2 Fakultas Adab dan Humaniora. Berlangsung khidmat, acara ini diawali dengan pembukaan yang dipimpin oleh saudara Sandy, lalu disambung dengan pembacaan ayat ayat al quran, dan terakhir ditutup dengan doa serta lantunan solawat.

Tak berhenti sampai di situ, pada akhir acara, Gubernur Fahum yang baru saja menjabat juga turut memberikan sambutannya. Imamul Muttaqin selaku ketua DEMA menuturkan bahwa kegiatan ini memiliki beberapa tujuan. "Acara ini diadakan dalam rangka menyambut bulan Ramadhan dan berdoa untuk kedamaian negeri. Karena pasca pemilu, banyak sekali perpecahan. Jadi ini adalah saat yang tepat untuk kita untuk bersatu kembali." Ucapnya. Selain itu, Imam juga menambahkan jika acara tersebut dapat menjadi ajang silaturahim sesama ORMAWA (Organisasi Mahasiswa) agar dapat bersinergi  bersama.

Durrotun Nasihah. Selaku ketua pelaksana juga menuturkan jika acara berjalan dengan  lancar dan berharap adanya kegiatan ini, kita khususnya mahasiswa bisa giat lagi dalam beribadah.  Acara tersebut mendapat respon positif dari para mahasiswa. Salah satunya yakni Indah Saputri, mahasiswa semester 4 prodi SPI (Sejarah Peradaban Islam) yang mengaku senang atas diadakannya kegiatan ini. “Acaranya sangat bagus sekali karena bisa menjadikan hubungan sesama mahasiswa adab lebih rekat lagi” Tuturnya. (lh, mn)
Tags

Posting Komentar

0Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)

#buttons=(Accept !) #days=(20)

Situs web kami menggunakan cookie untuk meningkatkan pengalaman anda! Learn More
Accept !